Jumat, 6 Oktober 2015 lalu, PT. PJB (Pembangkit Jawa Bali) menyelenggarakan Olimpiade Sains Nasional se-Malang Raya tingkat SMA dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional. Acara ini diikuti oleh sekitar 200an siswa se-Malang Raya dari berbagai sekolah. Pada acara ini, SMA Negeri 10 Malang mengirimkan 12 perwakilannya.

Acara dimulai dengan registrasi ulang di kantor PJB Karangkates. Dilanjutkan dengan pembukaan dan kemudian acara inti, yakni pengerjaan soal olimpiade. Olimpiade ini berisikan pelajaran – pelajaran MIPA di antaranya matematika, kimia, biologi dan fisika. Peserta diuji dengan 40 soal pilihan ganda dan 4 soal isian singhkat dengan waktu 2 jam.

pjb

Seusai pengerjaan soal, diberikan waktu ISHOMA dari panitia sambil menunggu hasil pengumuman. Pada jam 14:00, pengumuman diberikan. Dari sekitar 200 peserta, panitia hanya mengambil 45 peserta untuk diloloskan ke babak selanjutnya. Alhamdulillah hasilnya cukup memuaskan, SMA Negeri 10 Malang dapat meloloskan 3 perwakilannya, di antaranya Ridho, peringkat 33, Indira, peringkat 16 dan Reno, peringkat 1.

Setelah babak penyisihan di kantor PJB, babak final diselenggarakan di gedung B2TC (Brantas Beautiful Training Center), pada keesokan harinya. Seperti kemarin, acara dimulai dengan registrasi ulang, pembukaan dan pengerjaan soal. Yang membedakan babak final ini dibandingkan dengan babak sebelumnya adalah sistem pengerjaan soalnya. Pada babak final, peserta dituntut untuk mengerjakan soal dalam bentuk essay running slide. Jadi, tiap soal akan ditampilkan di slide dalam durasi tertentu. Rincian soal yang diujikan berupa 5 soal essay setiap mata pelajarannya.

Setelah pengerjaan soal, peserta diarahkan ke panggung utama untuk menyaksikan adu cerdas cermat SD, SMP dan hiburan sambil menunggu hasil. Setelah cukup lama menunggu, akhirnya waktu yang ditunggu telah tiba. Pengumuman pemenang diumumkan pada sekitar jam 14:00. Alhamdulillah, SMA Negeri 10 Malang bisa menyabet gelar Juara 1 dalam lomba ini oleh perwakilannya Mochammad Akbar Reno Marsasi. Pemenang juara 1 ini mendapatkan sertifikat, trofi dan uang pembinaan 3 juta rupiah. Dengan pengumuman juara tersebut, maka usailah sudah seluruh rangkaian acara Hari Listrik Nasional oleh PT. PJB. (By: Reno).

 

By admin