LAPORAN LOMBA LUKIS POSTER TANAMAN NOBAT

MATERIA MEDICA BATU

Lomba melukis poster yang mengusung tema manfaat tanaman obat, diadakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur telah berlangsung tanggal 28 desember 2011. Sebelum pelaksanaan, dilaksanakan technical meeting satu hari sebelum lomba dilaksanakan. Lomba ini berlokasi di Materia Medica Batu yang telah bekerjasama dengan JTV Malang dan juga Malang Post.

Juara-III-Lomba-Lukis-Poster-Tanaman-Obat

Sebelum Lomba dimulai, ada acara-acara seperti pembukaan, sambutan-sambutan dari panitia. Setelah itu pelaksanaan lomba lukis poster yang bertempat outdoor. Durasi waktu yang disediakan oleh panitia yaitu selama 4 jam. Saat pembuatan poster, peserta dimanjakan oleh penyanyi-penyanyi yang mendendangkan suara indahnya. Setelah waktu pembuatan poster habis, dilanjutkan dengan acara makan siang sembari para juri menilai semua lukisan guna menentukan siapa para jawaranya.

Dari sekian banyak peserta, terdapat satu peserta dari SMAN 10 Malang yang bernama Hasan Busri. Lukisan poster karyanya mampu meraih juara III dan berhak mendapatkan piagam beserta uang tunai sebesar Rp.750.000,00. Setelah pengumuman para jawaranya, acarapun ditutup melalui doa bersama, dengan harapan semoga apa yang telah dilaksanakan akan membawa manfaat tersendiri bagi semuanya.(hasan busri)

By admin