SMANDASA Kembali Torehkan Prestasi
Prestasi kembali ditorehkan SMAN 10 Malang pada lomba PPST Tingkat Jawa Timur yang diadakan pada tanggal 8 Oktober 2015 di Grand City Surabaya selama dua hari. Jenis lomba yang diadakan adalah Jula-juli dan teater tradisional. Jula-juli adalah pantun/parikan yang dilagukan dan diiringi gamelan. Pada lomba tersebut SMAN 10 Malang mengirim satu siswa dari kampus 1 sebagai pembaca pantun dan 11 siswa kampus 2 sebagai pengiring gamelan, tema yang dibawakan yaitu tentang pendidikan. Pelatih untuk lomba ini adalah Pak Marsyam dan Pak Warno.
Teater tradisional diikuti 9 siswa dari SMAN 10 dan beberapa siswa dari SMPN 24 Malang. Pelatihnya adalah Pak Marsyam dan Pak Mulyono. Pada Lomba ini siswa membawakan cerita tentang seorang ibu yang tidak membolehkan anaknya untuk mengikuti kesenian karna menurutnya jadul (jaman dulu) dan kurang mendukung untuk masa depannya.
Sehari setelah lomba adalah hari yang ditunggu-tunggu peserta lomba. SMA Negeri 10 Malang diumumkan menjadi 5 penyaji terbaik dalam lomba Teater Tradisional. “Saya senang sekali sekaligus bangga, karna tak sia-sia kami berlatih selama dua minggu terus jadi 5 terbaik, bangga banget” ujar Brigitta Rahma Putri salah satu siswa yang mengikuti lomba teater tradisional. (Alf)